Saturday, 15 July 2017

Hari Pertama Sekolah

Senin 17 Juli 2017 ini merupakan hari masuk pertama sebagian besar sekolah di negeri ini untuk tahun pelajaran 2017 - 2018.

Setelah libur panjang dan juga libur lebaran. Pastinya sudah banyak insan baik guru maupun murid ataupun juga para pedagang yang sudah tidak sabar untuk berjumpa dengan hari pertama masuk sekolah.

Selain hari pertama masuk sekolah pada tahun pelajaran yang baru ini juga ada hal yang unik yaitu adalah bertepatan dengan moment syawal. Selain untuk masa pengenalan lingkungan sekolah hari pertama masuk sekolah ini juga digunakan untuk melaksanan tradisi asli indonesia halal bi halal.

Masing - masing sekolah pun pasti sudah menyiapkan acara spesial dan menarik.

Memang momen yang sangat langka dan mungkin akan terjadi setelah beberapa tahun lagi.

Selain tahun pelajaran yang baru. Guru baru, kurikulum baru atau mungkin murid baru, semua telah bersiap menyambut tahun pelajaran baru ini.

SLB (Sekolah Luar Biasa)

SLB atau sekolah luar biasa merupakan salah satu lembaga pendidikan yang fokus untuk
menangani siswa yang mengalami  masalah baik masalah fisik, mental maupun gangguan perilaku.

Dalam sebuah SLB sendiri terdiri atas beberapa jenjang. jenjang di slb antara lain jenjang tklb, sdlb, jenjang smplb, dan jenjang smalb.

Selain pembagian jenjang kelas yang disesuaikan mirip dengan sekolah reguler. Di dalam SLB sendiri juga memiliki pembagian berdasarkan ketunaan atau kekhususan anak.

Di Indonesia pembagian kelas anak berkebutuhan khusus terbagi dalam beberapa kategori.

Yang pertama adalah kelas Tunanetra. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami gangguan penglihatan. Baik buta maupun low vision.

Yang kedua adalah kelas Tunarungu. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami gangguan atau masalah pendengaran dan wicara.

Yang ketiga adalah kelas tunagrahita. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami gangguan mental atau masalah intelegensi.

Yang keempat adalah kelas tunadaksa. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami gangguan fisik.

Yang kelima adalah kelas tunalaras. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami gangguan emosionala ataupun perilaku.

Yang keenam adalah kelas Gifted / Talented. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami masalah dalam hal kecerdasan atau bakat yang jauh melebihi anak normal lainnya.

Yang ketujuh adalah kelas Autis. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami permasalahan Autisem.

Yang ke delapan adalah kelas ganda. Kelas ini adalah kelas khusus untuk menangani anak yang mengalami masalah ganda. bisa tunanetra plus tunarungu atau yang lainnya.

Thursday, 1 June 2017

Ramadhan Rinto

Ramadhan untuk semua
Kasih Ramadhan Untuk semua
Cinta Ramadhan pun Untuk semua
Tua muda perempuan maupun laki - laki

Rinto Yang berkebutuhan khusus pun  berjumpa dengan ramadhan
Rinto yang diam pun jadi penuh senyum
Ramdhan membuat rinto tersenyum
Ramadhan membuat rinto bicara

Ramadhan tahun ini adalah milik rinto
semua orang bahagia tetapi rinto paling bahagia di romadhon ini
meskipun mungkin rinto belum faham apa itu romadhon
Tapi, berkah ramadhan kali ini ikut membuat rinto tersenyum

pertanyaannya rinto saja bahagia saat ramadhan
rinto saja ke masjid untuk sholat
padahal ia belum faham dan belum tahu untuk apa sholat
lalu apakah kita akan meninggalkan ramadhan

selamat menikmati ramadhan
selamat menjalankan ramadhan
selamat berjumpa dengan ramadhan
sebagaimana senangnya rinto berjumpa ramadhan

Monday, 29 May 2017

Ketika Job Menumpuk Di Bulan Ramadhan

Bulan ramadhan memang sangat menarik untuk dijumpai, dibahas, dinikmati dan terlalu sayang untuk dilalui begitu saja. Saat bulan Ramadhan hampir semua orang yang beriman saling berlomba - lomba untuk bisa dapat meraih pahala sebanyak - banyaknya.

Tetapi apa jadinya tatkala bulan yang mulia ini, bulan ramadhan datang dan pekerjaaan atau tugas kita juga datang menumpuk. Tentu akan ada kekecewaan dalam diri kita karena disaat bulan yang penuh dengan keberkahan datang akan tetapi kita tidak bisa all out untuk mendapatkan keberkahannya dikarenakan banyaknya tugas atau pun pekerjaan yang menanti kita.

Tatkala tugas atau pekerjaan itu muncul anda bisa menjadi tiga orang dengan tipe yang jauh berbeda tergantung bagaimana anda menjalaninya.

Yang pertama adalah tipe orang yang sangat merugi. Tipe yang ini akan mengahadapi tugas tersebut dengan totalitas tanpa sedikitpun mau bercengkrama dengan ramadhan. Sudah bisa dipastikan kerugian besar akan ia peroleh meskipun dunia ia berhasil genggam.

Yang kedua adalah tipe orang yang ingin mendapatkan ramadhan dan ia ingin mengejar jobnya tapi disertai rasa malas. Tipe ini juga mengalami kerugian yang luar biasa. Tugas atau jobs yang ia dapat yang sebenarnya bisa menghasilkan pahala tersendiri baginya akhirnya menghilang.

Yang ke tiga adalah tipe orang yang akan menyegrakan menyelesaikan pekerjaannya dan kemudian segera menyapa ramadhan dengan segala kemampuannya. Inilah tiper orang beruntung dimana disaat waktu sulit berbagi pun ia akan tetap berusaha menyediakan waktunya untuk bercengkrama dengan bulan ramadhan.

Lalu bagaimanakah kita???
Dimanakah posisimu wahai penulis???

Semoga Hidayah Taufik Alloh jalla wa 'alaa tercurahkan kepada kita semua sehingga bisa mendapatkan keuntungan yang luar biasa dari ramadhan..

Sunday, 28 May 2017

Ramadhan Bagi Anak Tunagrahita

Bulan Ramadhan adalah bulan yang sangat spesial bagi mereka yang beragama Islam. Tua Muda perempuan maupun laki - laki semua senang dengan riuh untuk dapat berjumpa dengannya. Segala kelebihan yang ada di dalam bulan Ramadhan sangat dinantikan oleh semua orang.

Bagi anak berkebutuhan khusus, Ramadhan akan meberikan warna tersendiri bagi perjalanan hidup mereka. Jika bagi kita Ramadhan berarti waktu untuk mengeruk amal sebanyak - banyaknya. Maka bagi sebagian besar Anak Berkebutuhan Khusus Ramadhan adalah sebuah euforia / kegembiraan. khususnya bagi mereka yang mengalami masalah retardasi mental. 

Datangnya bulan ramadhan itu akan memberikan hiburan tersendiri bagi mereka anak tunagrahita. Dari yang tidak pernah ke masjid jadi rajin ke masjid. Dari mereka yang jarang mendengarkan Al Qur'an jadi sering mendengarkan Al Qur'an. Ada pula yang senang karena saat ramadhan banyak anak - anak yang bermain petasan.

Sangat berkesan meskipun mungkin mereka belum bisa memahafi makna datangnya bulan suci ramadhan. tetapi bagi mereka Ramdhan adalah penghibur jiwa mereka. Bulan Ramadhan bisa jadi menjadi bulan dimana mereka juga diajarkan untuk merasakan bagaimana penderitaan saudara kita yang kesusahan untuk makan. Ramadhan adalah Sarana belajar dan sambil bermain yang menyenangkan bagi mereka yang berkebutuhan khusus. Mungkin kita akan sedikit merasakan bosan saat berbincang dengan mereka dan yang mereka bicarakan saat bulan ramdhan hanya hal sepele dan itu diulang - ulang. 

Bagi kita membicarakan nanti tarawih ya, atau kamu puasa? atau juga sahur secara berulang akan menjadi hal yang sedikit membosankan. Akan tetapi bagi mereka itu adalah hal yang sangat bermakna.

Sungguh beruntung Telah datang pada kalian bulan Ramadhan, bulan Ramadhan bulan yang diberkahi, Allah telah mewajibkan atas kalian untuk berpuasa didalamnya. Pada bulan itu dibukakan pintu-pintu surga serta ditutup pintu-pintu neraka….” (HR. Ahmad) Sumber: https://muslimah.or.id/1003-menyambut-bulan-suci-ramadhan.html

Semoga datangnya bulan ramadhan kali ini bisa membuat kita semakin dekat kepada Alloh Jalla Wa 'alaa dan kita bisa membuat warna yang tersendiri bagi mereka yang berkebutuhan khusus dan terutama bagi mereka yang mengalami retardasi mental atau tunagrahita.

Monday, 20 February 2017

Mewarnai gambar

Pada halaman ini kami akan menyajikan materi gambar.
Robocar Poli
ROBOCAR POLI



http://adf.ly/1kEnf5
Foxy One Piece

http://adf.ly/1kEnlg
Gundam

http://adf.ly/1kEnom
Wing Gundam Zero Honoo

http://adf.ly/1kEoF8
Pangeran Labu Castle Clash



*** semoga bermanfaat ***

Saturday, 7 January 2017

Pentingnya Liburan Bagi Sang Penuntut Ilmu

Jadwal penuh dan materi menumpuk menjadi penghias bagi keseharian mereka para penuntut ilmu. Padatnya jadwal ini membuat otak para penuntut ilmu bekerja cukup ekstra.

Friday, 6 January 2017

Memanfaatkan Media HP untuk sarana pembelajaran tunanetra

Hp merupakan sarana yang memiliki fungsi yang sangat luar biasa sekali. Dengan HP kita bisa melakukan komunikasi jarak jauh dengan orang lain.

Tuesday, 3 January 2017

Shcool is green

Shcool is green adalah sebuah gagasan untuk membuat sekolah menjadi hijau. Hijau penuh dengan tanaman. Kondisi penuh dengan tanaman hijau akan membuat sekolah menjadi semakin nyaman.



Monday, 2 January 2017

Peran Orang tua di Era Digital

Anak merupakan karunia yang sangat besar yang telah diberikan sang pencipta kepada kita orang tua.

Di dalam dunia anak peran orang tua untuk membuat anak dapat berkembang sangat dibuhkan bagi anak.

Sunday, 1 January 2017

Kenapa Tunagrahita harus sering diajak ngobrol?

Unsur wicara atau komunikasi sangat penting bagi seluruh manusia. Bagi tunagrahita kemampuan bicara yang baik akan mendukung segala aktifitas tunagrahita.

Berbeda dengan anak normal, ketika komunikasinya sedikit terganggu tetap masih bisa menggunakan akalnya untuk bisa mengutarakam maksud.

Sedangkan tunagtahita, berbeda sekali. Kemampuan intelegensi yang rendah mempengaruhi tunagrahita dalam berkomunikasi atau menyampaikan maksud

Sebagai orang tua atau guru, pembiasaan mengajak bicara anak tunagrahita sedikit - demi sedikit akan membantu kemampuan wicaranya. Minimal jika sering diajak berbicara dari segi penguasaan kata juga akan bertambah, selain itu juga dapat memperjelas bicara anak dalam pengucapan kata.

Simple kan, cukup di ajak talking talking saja. Mari kita bantu rekan kita yang mengalami masalah tunagrahita untuk bisa memperbaiki kemampuan berkomunikasi mereka dengan berbicara.